Kamis, 11 Januari 2024

Growth Mindset

Seiring berjalannya waktu, dunia akan terus menerus mengalami perubahan. Sebagai manusia, kita dituntut untuk memiliki pola pikir yang berkembang. Jangan diam di tempat. Pola pikir yang selalu berkembang itu yang kemudian disebut dengan Growth Mindset. Pola pikir ini akan meyakini bahwa kemampuan dasar yang dimiliki akan dapat dikembangkan dan ditingkatkan melalui dedikasi dan tanggung jawab. 
Pola pikir berkembang ini merupakan salah satu hal yang penting yang harus bisa diterapka dalam hidup. Ada banyak keuntungan yang bisa kita dapatkan apabila kita mampu menerapkan Growth Mindset. Pertama adalah pola pikir ini akan membuat kita dapat menikmati tantangan yang dihadapi dalam hidup. Kedua adalah pola pikir ini akan membuat kita lebih menghargai proses. Ketiga adalah pola pikir ini akan mempermudah kita untuk mengembangkan keterampilan baru serta mencapai tujuan hidup karena nantinya pasti akan memacu kita untuk benar benar mengusahakannya.